HP/WA: 0811-410-8979 palembang@aliciaflorist.com

Apakah anda sedang mencari macam- macam tanaman air. Terutama mereka tanaman air yang berbunga indah. Sebelum itu kita bahas dulu mengenai pengertiannya. Hydrophytes atau Macrophytes, merupakan tanaman yang hidupnya langsung di air. Mereka tidak membutuhkan tanah sebagai media hidup. Jenisnya ada dua yang hidup didekat air atau hidupnya di dalam air.

Mereka bisa hidup dipermukaan, sebagian di air, dan mengeluarkan bunga di luar. Aquatic Plant bisa berarti sepenuhnya tumbuh di air atau hanya permukaan. Mereka bisa saja tumbuh di dalam tanah yang terendam air. Tubuh tanaman akan naik ke atas dan berkembang.

Cara berkembang biak mereka bisa memanfaatkan air yang meluap. Tetapi mereka juga bisa menumbuhkan biji untuk berkembang. Mereka lah tanaman air yang berbunga indah. Banyak faktor yang mempengaruhi pertumbuhan mereka. Tidak hanya kualitas tanah, tetapi sanitasi, nutrisi dalam air, adanya gelombang air, dan lain- lain. Kualitas air merupakan faktor penentu pertumbuhan mereka.

Aquatic Plant dapat digunakan sebagai hiasan kolam ikan. Mereka bisa menjadi alternatif hiasan untuk kebun anda. Dapat menjadi tempat ikan berkembang biak. Bisa menjadi tempat bertelur dan mendapatkan asupan oksigen. Beberapa tanaman air yang menghasilkan bunga indah: Eceng gondok, Lily air, Calla lily, dan Seledri air, serta masih banyak lagi yang bisa dicari.

Water Lily

Teratai air atau water lily memiliki nama ilmiah Nymphaeaceae, yang mana mereka tumbuhan tropis dan biasa ditanam di kolam. Macam- macam tanaman air yang memiliki banyak jenis. Variasinya banyak dan memiliki banyak warna yang cantik. Tanaman ini memiliki akar yang masuk ke dalam. Tanah di dasar air menjadi tempat akarnya menempel, dan daunnya di atas air.

Tidak memiliki batang hanya ada daun- daun lebar mengapung. Dari sana tumbuhlah bunga cantik yang warnanya indah. Bunganya menjulang menggoda hewan untuk menghampiri. Lebah atau burung akan datang untuk mengambil serbuk sari dari bunga. Karena hidup di air membuatnya terhindar dari tanaman lain, maka mereka juga memanfaatkan angin untuk menyebarkan serbuknya.

Tanaman ini tidak menghasilkan daun jika dimusim dingin. Taukah anda bahwa dulu bunga lotus masuk ke dalam genes water lily. Namun kemudian dipisahkan dalam Nelumbonaceae.

Eceng Gondok

Walaupun nampak kotor jika anda melihatnya di sungai- sungai. Bunga eceng gondok sebenarnya bagus jika dikembangkan. Asal anda mampu memilahnya sehingga tidak terlalu banyak. Mereka bisa ditempatkan ke dalam pot air yang tidak terlalu besar. Tumbuhan yang daunnya menyebar akan membuatnya nampak merekah. Disela- selanya akan tumbuh bunga ungu nan indah.

Bernama ilmiah Eichhornia Crasspies merupakan tanaman asal Amazon. Tumbuh di kawasan yang subtropis Amerika Selatan memiliki daun banyak. Mereka daunnya nampak tebal, kecil- kecil, menyebar, bentuknya oval, yang mana akan tumbuh ke luar. Daunnya mampu tumbuh sampai 1 meter tingginya. Mereka memiliki 10- 20 cm batang yang menopang daun- daunnya.

Disebut dengan tumbuhan yang sangat cepat tumbuhnya. Mereka menjadi hama jika dibiarkan hidup di sungai- sungai. Bayangkan tanamannya menghasilkan ribuan biji pertahun. Sedangkan bijinya mampu tetap tumbuh walaupun berusia 28 tahun. Mereka bahkan bisa tumbuh 2- 5 meter dalam sehari di dearah Asia Tenggara. Termasuk tanaman buas yang berlipat ganda dalam dua minggu.

Callay Lily

Kalla lily atau Callay lilly memiliki nama ilmiah Zantedeschia Aethiopica. Walaupun sama- sama bunga lily faktanya mereka bukan termasuk Nymphaeaceae. Tumbuhan yang senangnya berkembang di danau atau dekat mata air. Mereka bukanlah termasuk tanaman air seutusnya. Lebih memilih tumbuh di tanah yang dekat dengan pusat air, mereka memiliki batang yang meninggi.

Jika dicermati tanaman ini unik dari bunga dan daunnya. Nampak terlihat seperti tanaman kuping gajah yang didaratan. Bunganya indah putih dengan bentuk yang unik. Bentuknya seperti bunga sepatu atau berbentuk tabung ke atas. Di tengah muncul batang putik yang tebal. Dari sana ada bunga sari dan juga biji untuk pembuahan sekaligus perkembang biakan.

 

error: Content is protected !!
%d bloggers like this: